FK-KMK UGM. Academic Health System (AHS) Universitas Gadjah Mada melaksanakan visitasi ke rumah sakit jejaring RSUD Cilacap pada Selasa (16/07). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pengembangan potensi masing-masing rumah sakit jejaring AHS. Pihak yang terlibat dalam kunjungan ini adalah Perwakilan AHS UGM, Komkordik RSUP Dr. Sardjito, Komkordik RSA UGM, Departemen THT FK-KMK,Dermatologi & Venereologi, Gizi dan Keperawatan, TKP PPDS FK-KMK, Wakil Dekan Bidang Kerja sama, Alumni, dan Pengabdian Masyarakat FK-KMK UGM.
Kunjungan pada rumah sakit jejaring AHS merupakan komitmen dalam mencapai tujuan Pembangunan Berkelanjutan yaitu pada tujuan ke-4 Pendidikan Berkualitas. Hal tersebut dikarenakan dalam pelaksanaan kunjungan membahas kerja sama terkait pendidikan yaitu pengiriman peserta didik di RSUD Cilacap. Pelaksanaan visitasi ini melibatkan banyak pihak sehingga selaras dengan tujuan SDG poin ke-17 yaitu Kemitraan Mencapai Tujuan.
dr. Haryo Bismantara selaku perwakilan AHS UGM menyampaikan di RSUD Cilacap diharapkan dapat fokus mengembangkan tema prioritas AHS yaitu penanggulangan bencana. Selain itu dalam pengembangan penelitian, dapat menggunakan Big Data AHS sehingga bisa berkolaborasi dengan akademisi di lingkungan FK-KMK UGM. Penyakit tidak menular seperti TB masih tinggi. Hal tersebut dapat diintegrasikan dengan penelitian kolaboratif bersama Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-KMK.
Dalam kesempatan ini juga membahas mengenai sistem informasi pendidikan yang dapat digunakan bersama yang berisi biodata peserta didik, formulir penilaian, dan lainnya untuk memudahkan pelaksanaan praktik peserta didik di RSUD Cilacap.
Riani Witaningrum, S.Gz, M.Sc, Dietesien selaku perwakilan Prodi Gizi FK-KMK UGM menyampaikan dari Prodi Gizi sangat support dan membutuhkan lahan pendidikan bagi sarjana (S1) khususnya untuk praktik kerja lapangan. Kedepannya, akan memulai inisiasi mengirimkan kembali peserta didik dengan syarat2 minimal. Prodi Gizi sangat terbuka dalam kerjasama dengan RSUD Cilacap.
Harapannya visitasi rumah sakit jejaring AHS UGM dapat mengindentifikasi permasalahan dan mengoptimalkan sistem pendidikan serta penelitian sehingga secara langsung berkontribusi dalam perbaikan kesehatan masyarakat. (Penulis: AHS UGM, Resha Ayu/Editor: Putri)