Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis FK-KMK UGM Lepas 32 Wisudawan Periode Januari 2026

FK-KMK UGM. Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) menyelenggarakan kegiatan Pelepasan Wisudawan dan Ramah Tamah Wisudawan Program Pascasarjana, Program Pendidikan Dokter Spesialis, dan Subspesialis Periode Januari 2026 dengan melibatkan mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis (MIKK). Acara pelepasan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 20 Januari 2026, bertempat di Auditorium FK-KMK UGM dan dihadiri oleh Dekan FK-KMK UGM Prof. dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D., FRSPH, bersama jajaran pimpinan, dosen, serta tenaga kependidikan.

Sebanyak 32 mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis mengikuti prosesi pelepasan wisudawan tersebut. Selanjutnya, para lulusan mengikuti prosesi wisuda bersama seluruh wisudawan Pascasarjana Universitas Gadjah Mada pada Rabu, 21 Januari 2026, dalam Wisuda Pascasarjana Periode II Tahun Akademik 2025/2026. Pada periode ini, Program Studi MIKK meluluskan mahasiswa dari berbagai peminatan, meliputi Ilmu Kedokteran Jiwa, Radiologi, Dermatologi Venereologi dan Estetika, Ilmu Kesehatan Anak, Kedokteran Keluarga dan Layanan Primer, serta Patologi Klinik.

Keberagaman bidang peminatan tersebut mencerminkan peran strategis Program Studi MIKK FK-KMK UGM dalam menyiapkan sumber daya manusia kesehatan yang memiliki kompetensi klinis lintas disiplin. Dari total 32 wisudawan, sebanyak 17 lulusan berhasil meraih predikat Cumlaude, sementara 15 lulusan lainnya memperoleh predikat Sangat Memuaskan. Capaian ini menunjukkan kualitas akademik mahasiswa serta dukungan sistem pembelajaran yang diterapkan oleh program studi.

Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis secara konsisten berkomitmen menghasilkan lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga siap berkontribusi dalam pelayanan kesehatan, pendidikan, dan pengembangan ilmu kedokteran di tingkat nasional maupun internasional. Keterlibatan aktif dalam kegiatan akademik dan profesi diharapkan dapat memperkuat peran lulusan dalam menjawab tantangan kesehatan masyarakat yang semakin kompleks.

Capaian kelulusan ini sejalan dengan komitmen FK-KMK UGM dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera diwujudkan melalui penyediaan tenaga kesehatan yang kompeten untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat. SDG 4: Pendidikan Berkualitas tercermin dari penyelenggaraan pendidikan pascasarjana yang bermutu, inklusif, dan berorientasi pada pengembangan kompetensi profesional lulusan. (Kontributor: Penta Kusuma).