Prof. Gunadi: Putra Banyuwangi Berprestasi

FK-KMK UGM. Prof. dr. Gunadi, Ph.D, Sp.BA., Subsp.D.A(K) (Asisten Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengembangan FK-KMK UGM) meraih penghargaan Sunrise of Java Award (SOJ) 2023 dari Jawa Pos Radar Banyuwangi sebagai Periset Muda Inspiratif.

Prof. Gunadi memperoleh penghargaan ini karena telah memiliki banyak prestasi di usia muda. Di antaranya menjadi Guru Besar di usia 44 tahun dan menjadi peneliti muda terbaik dalam kompetisi Ristek Kalbe Science Award (RSKA) di usia 34 tahun.

Kecerdasan Prof. Gunadi sudah mulai terlihat sejak masih di bangku sekolah. Saat menempuh pendidikan sarjana di FK-KMK UGM, Prof. Gunadi berhasil menjadi lulusan terbaik dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) yang nyaris sempurna yaitu 3,95. Saat menempuh pendidikan dokter pada tahun 2002 hingga 2004 ditandai dengan IPK mengesankan sebesar 3,88. Dengan prestasi tersebut, Prof. Gunadi memperoleh kesempatan untuk mengejar gelar Doktor di Kobe University Jepang dengan fokus pada bidang medical science.

Sunrise of Java merupakan penghargaan tahunan yang diberikan oleh Jawa Pos Radar Banyuwangi, sebuah bentuk pengakuan dan apresiasi bagi para tokoh luar biasa asal Banyuwangi. Penerima SOJ 2023 tidak hanya berasal dari tokoh peneliti, tetapi juga tokoh-tokoh di bidang lain yang memberikan pengaruh positif dalam profesinya masing-masing. (Nirwana/Reporter)