PPDS Jantung Terima Kunjungan LAM-PTKes

FK-KMK UGM. Program Pendidikan Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM menerima kunjungan tim asesor LAM-PTKes, Selasa (8/2).

Tim asesor LAM-PTKes yang bertugas dalam kegiatan ini adalah Dr. dr. Mohammad Rizki Akbar, M.Kes., Sp.JP(K)., FIHA., FasCC. dan dr. Wachid Putranto, Sp.PD., KGH., FINASIM.

“Asesmen lapangan merupakan kewajiban yang harus dipenuhi oleh program studi, meskipun saat ini masih dalam kondisi eskalasi kasus COVID-19. Melalui proses visitasi ini kami mohon masukan-masukan untuk perbaikan kualitas mutu pendidikan di PPDS Jantung dan Pembuluh Darah. Masukan ini akan menjadi catatan perbaikan ke depan untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Mutu lulusan ini secara langsung akan berdampak pada layanan kesehatan masyarakat”, papar Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, dr. Ahmad Hamim Sadewa, PhD., saat memberikan sambutan mewakili Dekan FK-KMK UGM.

Direktur RSUP Dr. Sardjito, dr. Eniarti, MSc., SpKJ., MMR juga turut menyampaikan bahwa mencetak SDM unggul sudah menjadi tuntutan dan kebutuhan pelayanan kesehatan. dr. Eniarti juga menambahkan bahwa PPDS Jantung dan Pembuluh darah merupakan salah satu prodi unggulan di FK-KMK UGM maupun RSUP Dr. Sardjito.

“Semoga kerjasama antara FK-KMK UGM dan RSUP Dr. Sardjito semakin kuat dalam menghasilkan lulusan yang inovatif, adaptif dan berbudi luhur di bidang kesehatan,” tegasnya.

Kunjungan tim asesor LAM-PTKes kali ini menurut Dr. dr. Mohammad Rizki Akbar, M.Kes., Sp.JP(K)., adalah untuk melakukan reakreditasi yang sebelumnya sudah dilakukan akreditasi.

“Saat ini kami akan melakukan reakreditasi dengan 9 standar. Ada hal baru yang akan kami evaluasi dan berbeda dari sebelumnya,” tegasnya.

Dirinya juga menambahkan bahwa dokumen kinerja dan evaluasi diri PPDS Jantung dan Pembuluh Darah yang diterima tim asesor LAM-PTKes sudah cukup lengkap, dan tidak banyak yang harus dikonfirmasi.

“Kami hanya akan melihat bagaimana proses penjaminan mutu ini berjalan dan bagaimana luarannya. Nilai yang baik akan menunjukkan prodi sudah menjalankan standar dengan sangat baik, dan ini tentu akan berdampak pada kualitas lulusan yang baik,” ujar dr. Rizki Akbar.

Kunjungan tim asesor LAM-PTKes ini berlangsung selama 2 hari. Selain presentasi dan klarifikasi dokumen, tim asesor juga mengunjungi beberapa fasilitas pendidikan. (Wiwin/IRO)