FK-KMK UGM. Prestasi membanggakan diraih oleh mahasiswa Program Studi Kedokteran Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) Universitas Gadjah Mada (UGM). Dalam Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) periode Februari 2025, seluruh mahasiswa yang mengikuti ujian dinyatakan lulus dengan hasil sempurna, mencapai tingkat kelulusan 100%. Pengumuman ini dapat diakses melalui website UKMPPD.
Capaian luar biasa ini menjadi bukti nyata dari kerja keras, dedikasi, dan semangat juang para mahasiswa serta dukungan penuh dari para dosen dan tenaga pengajar di FKKMK UGM. Proses pendidikan yang ketat, latihan yang berkesinambungan, serta komitmen terhadap standar kompetensi dokter yang tinggi telah membuahkan hasil yang gemilang.
Dekan FK-KMK UGM, Prof. dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D., FRSPH mengungkapkan kebanggaannya terhadap prestasi ini. “Kelulusan 100% ini merupakan cerminan dari kualitas pendidikan yang kami terapkan di FKKMK UGM. Kami sangat bangga dengan para mahasiswa yang telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam menempuh pendidikan dan menghadapi ujian ini,” ujarnya.
UKMPPD merupakan ujian nasional yang wajib diikuti oleh mahasiswa profesi dokter untuk memperoleh sertifikasi kompetensi sebelum menjalani praktik kedokteran secara resmi. Ujian ini terdiri dari uji teori (Computer-Based Test) dan uji keterampilan klinik (Objective Structured Clinical Examination/OSCE) yang dirancang untuk menilai kesiapan mahasiswa dalam memberikan pelayanan kesehatan yang aman dan profesional.
Dengan kelulusan ini, para dokter muda dari FKKMK UGM diharapkan dapat terus menginspirasi, mengabdi, dan berkontribusi dalam dunia kesehatan, baik di tingkat nasional maupun internasional. Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi universitas, tetapi juga bagi dunia medis Indonesia. Keberhasilan ini sejalan dengan SDG 4: Pendidikan Berkualitas. (Kontributor: Agustina Latifah Hanum).