Mahasiswa FK UGM Juarai Lomba Poster Scripta Research Festival 2013

Mahasiswa Fakultas Kedokteran UGM yang tergabung dalam Medical Science Club (MSC) menorehkan prestasi di kompetisi ilmiah yang diselenggarakan oleh Standing Committee of Research and Exchange Pemerintahan Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (SCORE PEMA FK USU) dalam event Scripta Research Festival (SRF) 2013.Mahasiswa yang menjadi duta FK UGM aadalah Hayyu Nurlathiefa (PD 2011), Karina (IK 2011), Aditya Doni Pradana (PD 2011), Amalia Choirunnisa (IK 2011), dan Akhiril Fathiya L. (IK 2011). Mereka berlima berkesempatan mewakili FK UGM dalam SRF 2013. Dalam event yang bertema “Against Rheumatism for Better Future” kelima mahasiswa yang tergabung kedalam tiga tim tersebut berlomba dalam kategori Poster Ilmiah (1 tim) dan Poster Publik (2 tim).

Dalam kesempatan tersebut, semua tim yang dikirimkan berhasil meraih penghargaan bergengsi dalam tiap kategorinya. Aditya Doni Pradana dan Hayyu Nurlathiefa yang berlomba dalam kategori Poster Ilmiah berhasil menyingkirkan karya dari finalis lainnya. Poster Ilmiah yang dibimbing oleh dr. Widyandana, MHPE, Ph.D dengan judul “Potensi Seledri sebagai Terapi Alternatif Arthtritis Gout” ini berhasil mendapatkan Juara II dalam kategori Poster Ilmiah menyisihkan finalis lain dari berbagai Universitas seperti FK UB, FK USU, FK UNAIR, FK UNS, FK UNSRI, FK UNILA dan masih banyak lagi. Sedangkan di kategori Poster Publik 2 tim dari FK UGM bersaing ketat dengan finalis lain yang berasal dari FK UB, FK UI, FK UMJ, FK UNILA, FK UNIMAL, FK UNSRI, FK USU dan lainnya.

Hayyu Nurlathiefa yang sebelumnya melakukan presentasi pada kategori Poster Ilmiah kemudian melanjutkan presentasi pada kategori Poster Publik berpasangan dengan Karina berhasil memuaskan dewan juri. Presentasi yang teratur, sistematis, serta dengan pembawaan yang menarik berhasil menyingkirkan finalis dari FK Universitas lain dengan meraih Juara II Poster Publik dengan karyanya yang berjudul “Jangan biarkan Arthritis Gout Menghambat Produktivitasmu”. Selain itu masih pada kategori yang sama, satu tim lagi yang berasal dari FK UGM juga mendapat penghargaan bergengsi. Mereka adalah Akhiril Fathiya L. dan Amalia Choirunnisa yang berhasil menyabet Juara III Poster Publik dengan karya mereka yang berjudul “Osteophorosis No Way!!! Tips Cegah Osteophorosis Sejak Dini”.

Korban Pailit
Ada sedikit cerita mengharukan dari kisah sukses ketiga tim yang berangkat ke Medan 31 Januari-4 Februari itu. Dua tim dari mereka yakni Hayyu Nurlathiefa, Aditya Doni Pradana, Karina mengalami masalah tepat H-1 sebelum acara tepatnya pada tanggal 31 Januari 2013. Mereka bertiga yang sudah sejak jauh-jauh hari merancang travel planPulang-Pergi (PP) dengan menggunakan pesawat maskapai Batavia Air, dikejutkan dengan keputusan pemerintah (Dinas Perhubungan-red) yang pada waktu itu mempailitkan Batavia Air dikarenakan berbagai masalah yang dialami oleh maskapai tersebut.

Sempat terkatung-katung di Bandara Adi Sucipto Yogyakarta selama 6 jam bersama penumpang lain yang mengalami nasib serupa tanpa ada kejelasan mengenai mekanisme pergantian tiket dan lain sebagainya, mereka bertiga sempat terbesit keinginan untuk tidak berangkat mengikuti event tersebut. Namun, setelah melalui perundingan dan meminta ijin dari masing-masing orang tua mereka tetap bersikukuh untuk berangkat ke Medan dengan segala risiko. Dengan uang tersisa, mereka bertiga akhirnya memutuskan untuk berangkat ke Medan dengan menggunakan maskapai lain. Dan akhirnya, dengan perjuangan tersebut akhirnya mereka berhasil mengharumkan nama FK UGM dalam event tersebut. Viva Medika..!!! [AW]