Mahasiswa FK-KMK UGM Pelajari Pengendalian Penyakit Infeksi di RSPI Sulianti Saroso

FK-KMK UGM. Mahasiswa program studi Magister Ilmu Kedokteran Tropis FK-KMK UGM melaksanakan kegiatan kunjungan ke Rumah Sakit Pusat Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Jakarta pada Selasa-Rabu (16-17 Juni 2024). Kunjungan ini untuk memperdalam pemahaman mahasiswa tentang program pengendalian penyakit infeksi menular di Indonesia.

Prof. Dr. drh. Wayan Tunas Artama, pendamping mahasiswa dalam sambutannya menyampaikan bahwa kunjungan ini diharapkan mahasiswa dapat lebih memahami berbagai tantangan serta strategi pengendalian penyakit infeksi menular di Indonesia. Beliau menerangkan, meski kasus penyakit infeksi yang parah jarang terjadi, namun virus yang menular dari hewan ke manusia umumnya mempunyai dampak fatal.

Mahasiswa diberikan pemaparan materi tentang diagnostik penyakit infeksi, pemeriksaan resistensi obat, dan manajemen pengendalian infeksi oleh dr. Teguh Sarry Hartono, Sp.MK. dan dr. Iman Firmansyah, Sp.PD, KPTI, FINASIM. Kemudian dilanjut oleh dr. Titi Sundari, Sp.P(K) dengan topik pengendalian penyakit infeksi. Selain pemaparan materi, mahasiswa diajak mengelilingi rumah sakit untuk melihat berbagai fasilitas yang ada di RSPI Sulianti Saroso. Mulai dari bangsal, laboratorium, serta yang lainnya.

Di hari kedua, mahasiswa mendapatkan materi Tuberkulosis Multi Drug Resistance oleh dr. Pompini Agustina, Sp.P(K). pemaparan materi ini selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDGs 3 Kehidupan Sehat dan Sejahtera dan SDGs 4 Pendidikan Berkualitas.

RSPI Sulianti Saroso merupakan rumah sakit rujukan nasional pertama dalam penanganan penyakit menular selama pandemi Covid-19, serta pernah menangani kasus penyakit berat seperti Ebola. Program Studi Magister Ilmu Kedokteran tropis FK-KMK UGM setiap tahun mengirimkan mahasiswa dalam kegiatan kunjungan untuk mendukung pembelajaran terkait topik tertentu. Kunjungan ini merupakan bentuk dari kerja sama yang selaras dengan SDGs 17 Kemitraan untuk Mencapai Tujuan. (Kontributor/Fikri:Editor:Sitam).

Berita Terbaru