Sabtu, 29 Februari 2020. Dalam rangka meperingati Dies Natalis FK-KMK UGM ke-74, Fakultas bersama Kagamadok melakukan seleksi Alumni Berprestasi FK-KMK UGM 2020. Seleksi alumni berprestasi kali ini mencakup 5 kategori yaitu kategori pelopor kewirausahaan, pelopor pemberdayaan masyarakat, alumni muda berprestasi, pelopor kemanusiaan, dan alumni bidang militer/BUMN/Pemerintah/Swasta. Seleksi dilakukan sejak awal bulan Februari 2020 dan terbuka untuk seluruh alumni FK-KMK UGM.
Melalui SK Ketua Kagamadok Nomor: UGM/KU/KOM.KAGAMA/045/02.2020 ditetapkanlah 5 peraih penghargaan Alumni Berprestasi FK-KMK UGM 2020. Kelima alumni tersebut diantaranya adalah Dr.dr. Supriyantoro, Sp.P., MARS (Pendidikan Dokter 1972) peraih penghargaan alumni berprestasi bidang pemerintahan, dr. Risdianty, M.Sc., Sp.PD., FINASIM (PPDS IPD 2009) peraih penghargaan alumni berprestasi bidang pelopor pemberdayaan masyarakat, dr. Ating Solihin (Pendidikan Dokter 1980) peraih penghargaan alumni berprestasi bidang pelopor kemanusiaan, dr. Fredi Setyawan (Pendidikan Dokter 1982) peraih penghargaan alumni berprestasi bidang kewirausahaan, dan dr. Faiz Alauddien Reza Mardhika (Pendidikan Dokter 2010) peraih penghargaan alumni berprestasi bidang alumni muda berprestasi.
Malam Penganugrahan Alumni Berprestasi berlangsung saat acara ”Malam Temu Alumni” tanggal 29 Februari 2020 di Grha Sabha Pramana. Penyerahan piagam penghargaan diberikan oleh dekan FK-KMK UGM Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., SpOG(K)., Ph.D, Ketua Kagamadok dr. Hasto Wardoyo, SpOG(K), dan dilakukan penyematan pin emas oleh Ketua Umum Kagama Bapak Ganjar Pranowo.
Kagamadok dan Fakultas memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada peraih penghargaan dan berharap penghargaan ini dapat menjadi semangat untuk lebih hebat lagi dalam berkontribusi untuk kemajuan bangsa. Salah satu peraih penghargaan alumni berprestasi FK-KMK UGM dr.Faiz Alauddien Reza Mardhika sebagai alumni muda berprestai yang aktif melakukan kegiatan pemberdayaan disabilitas Kebumen, megucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. “Saya berdiri disini bukan untuk saya sendiri, tetapi saya berdiri mewakili Kebumen, mewakili 13.000 disabilitas yang sekuat mungkin akan saya perjuangkan,” Ujar dr. Faiz. (Unit Alumni/Kontributor)