Kuliah Tamu FK-KMK UGM Bahas Bioetika dan Perlindungan Anak

FK-KMK UGM. Center for Bioethics and Medical Humanities Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan, (FK-KMK) UGM bekerja sama dengan Program Studi Magister Bioetika Sekolah Pascasarjana UGM menyelenggarakan kuliah tamu berjudul “Genetic Disease and Suspected Child Abuse” pada Jumat (01/03) secara bauran.

Narasumber kuliah tamu adalah Prof. Gerard Pals, ahli genetika dari Amsterdam University, Belanda, sebagai pembicara utama. Dalam kuliah ini, Prof. Pals memberikan pemahaman yang mendalam tentang dampak penyakit genetik serta peran bioetika dalam menangani isu-isu terkait genetika dan perlindungan anak. Narasumber dari Amsterdam University sejalan dengan SDGs 17 Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.

Kuliah tamu ini dihadiri oleh dosen dan mahasiswa dari Program Studi Magister Bioetika UGM. Tujuan utama dari acara ini adalah untuk memperluas wawasan peserta mengenai masalah bioetika yang berkaitan dengan penyakit genetik dan kasus dugaan pelecehan anak. Dengan adanya kegiatan ini, panitia berharap dapat mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 4, yaitu Pendidikan Berkualitas.

Selain itu, kuliah tamu ini juga dibuka dengan sambutan dari Prof. Dr. dr. Soenarto Sastrowijoto, SpTHT(K), yang memberikan pengantar mengenai pentingnya topik yang dibahas. Kuliah tamu ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru bagi para peserta, tetapi juga menegaskan komitmen UGM dalam mengintegrasikan isu-isu bioetika ke dalam kurikulum pendidikan tinggi.

Diharapkan melalui kegiatan seperti ini, para peserta dapat lebih memahami kompleksitas yang terkait dengan penyakit genetik dan perlindungan anak, serta bagaimana menerapkan prinsip-prinsip bioetika dalam praktek medis sehari-hari. (Reporter:Alifia & Millennia/Editor:Sitam).

Berita Terbaru