Final Kompetisi IMSPQ 2023 di FK-KMK UGM

FK-KMK UGM. Penyelenggaraan kompetisi Inter-medical School Physiology Quiz (IMSPQ) 2023 yang dilaksanakan di Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM telah mencapai final. Chulalongkorn University Thailand berhasil menjadi tim yang meraih 1st winner IMSPQ 2023, dilanjutkan oleh tim National University of Singapore yang meraih 2nd winner, dan tim Siriraj Hospital, Mahidol University Thailand sebagai 3rd winner.

Sepuluh pemenang terbaik written test IMSPQ 2023 adalah Siwut Rakngan (Faculty of Medicine, Chulalongkorn University Thailand), Muhammad Dzaky Abdillah (University of Indonesia), Kantawich Piyanirun (Faculty of Medicine, Chulalongkorn University Thailand), Sun Sin-Yuan (Tzu Chi University), Ghitâ Leon Victor (University of Medicine and Pharmacy Iuliu Hatieganu), Tanakrit Kamonsumlitpon (Faculty of Medicine Siriraj Hospital, Mahidol University), Theerayut Srichan (Khon Kaen University), Kittikorn Wilasrusmee (Faculty of Medicine Siriraj Hospital, Mahidol University), Shu Ho Lun Collin (National University of Singapore), dan Joel Ny Jia Wei (National University of Singapore). Meraka berhasil memperoleh sepuluh nilai tertinggi saat berkompetisi bersama 210 peserta dari 70 universitas dari berbagai negara pada written test yang dilaksanakan pada hari pertama kompetisi berlangsung.

Dekan FK-KMK UGM, dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D menyampaikan kepada seluruh peserta untuk menikmati pengalaman selama 2 hari ini. “Dalam IMSPQ 2023 ini kita sekaligus bersama-sama merayakan kembalinya kegiatan luring setelah pandemi,” urai dr. Yodi dalam sambutan pembukaan acara kompetisi IMSPQ yang berlangsung selama dua hari, Sabtu-Minggu, 29-30 Juli 2023.

Prof. DR. Cheng Hwee Ming, Ph.D dari Fakultas Perubatan Universiti Malaya selaku Master Quiz of 19th IMSPQ. Prof. Cheng mengungkapkan rasa bahagianya bisa bertemu secara langsung setelah pandemi melalui IMSPQ 2023. “Manfaatkan kesempatan ini untuk mencari sebanyak-banyaknya teman, pengalaman, dan jejaring baru dengan sesama mahasiswa maupun dosen yang datang,” ungkap Prof. Cheng.

Kompetisi IMSPQ terdiri dari written test dan oral quiz. Written test untuk menyaring 30 tim delegasi yang kemudian akan mengikuti oral quiz yang akan menentukan 3 tim pemenang. Olimpiade ini memperebutkan piala Prof. A. Raman yang merupakan profesor pertama di bidang Fisiologi dari Universiti Malaya.

Melalui kegiatan IMSPQ yang mengangkat slogan “PHYSIOLOGY, Homeostatic Harmony Tuned to Life” ini diharapkan FK-KMK UGM akan lebih dikenal dan diakui prestasinya di dunia internasional, khususnya dalam bidang Fisiologi. Selain untuk kepentingan akademik, diharapkan melalui kegiatan ini dapat terjalin suatu kerjasama atau kolaborasi di bidang Ilmu Dasar Kedokteran, khususnya Fisiologi, dan FK-KMK UGM pada umumnya. Selain itu, ajang internasional dengan jumlah peserta yang cukup banyak ini juga akan menjadi salah satu metode untuk memperkenalkan objek wisata di Yogyakarta dan sekitarnya. (Reporter: Dian dan Nirwana)

Berita Terbaru