GARNET: Pengabdian Masyarakat untuk Mewujudkan Desa Tanggap Stroke

Kegiatan pengabdian masyarakat dari Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan terus dilakukan sebagai implementasi komitmen meningkatkan kualitas hidup Masyarakat dengan memberikan pengetahuan yang praktis dan bermanfaat. Salah satu kegiatan tersebut adalah GARNET (Gadjah Mada Rapid Neuroemergency Team) yang diselenggarakan kerjasama Departemen Anestesiologi dan Terapi Intensif, Departemen Bedah, dan Departemen Neurologi FK-KMK/RS Sardjito.

Pada hari Minggu tanggal 1 September 2024, GARNET digelar dalam bentuk workshop kepada masyarakat di Padukuhan Pogung Kidul. Workshop ini mengangkat tema “Stroke dan Bantuan Hidup pada Stroke” yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat terkait stroke. Dengan adanya acara ini, Padukuhan Pogung Kidul diharapkan dapat menjadi desa tanggap stroke.

Acara ini dihadiri oleh puluhan peserta, termasuk warga setempat dan tenaga kesehatan dengan narasumber ahli dari berbagai disiplin ilmi yaitu anestesi, saraf, dan bedah saraf. Dalam workshop tersebut, para ahli dari GARNET menyampaikan materi mengenai tanda-tanda awal stroke, pentingnya waktu dalam penanganan, serta langkah-langkah pertama yang harus dilakukan sebelum bantuan medis tiba. Selain itu, peserta juga diberi pelatihan langsung tentang bagaimana melakukan Bantuan Hidup Dasar (BHD), aktivasi sistem emergency, penggunaan alat AED (Automated External Defibrilator), hingga bagaimana melakukan pemindahan (transportasi) pasien stroke.

Workshop ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya deteksi dini dan penanganan yang tepat saat terjadi stroke, sehingga dapat meminimalisir risiko kematian dan komplikasi yang lebih serius. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya GARNET dalam memperluas jangkauan edukasi kesehatan, khususnya di daerah-daerah yang memiliki keterbatasan akses terhadap layanan medis darurat. Kegiatan ini juga sebagai bentuk implementasi  pilar-pilar SDGs 3, 4, dan 17 yaitu (Kesehatan yang Baik dan Sejahtera, Pendidikan Bermutu, dan Kemitraan untuk Mencapai Tujuan). (Penulis: Danissa Fidia Puteri, Irham Hanafi. Editor: Josephine Diony Nanda)