FK-KMK UGM. Staf Departemen Patologi Anatomik Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM berhasil meraih prestasi presentasi oral dalam Kongres Nasional Patologi Anatomik & Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) PDS PA 2024 pada tangga 26-28 September 2024 di The Trans Luxury Hotel, Bandung.
Acara ini mengusung tema “Transformasi Organisasi Profesi dan Pelayanan Kesehatan dalam Dunia Spesialisasi Patologi Anatomik Indonesia”. Kongres Nasional Patologi Anatomik & Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan patologi anatomik, memperkuat hubungan profesional, dan memfasilitasi komunikasi antar dokter spesialis patologi serta mahasiswa di seluruh Indonesia.
Pada presentasi ilmiah. Departemen Patologi Anatomik FK-KMK UGM meraih prestasi dalam kategori presentasi oral. dr. Didik Setyo Heriyanto, Ph.D, Sp. P.A. berhasil meraih juara pertama dengan penelitian berjudul “Lung Carcinogenesis from COPD-Driven Inflammation”. Selain itu, dr. Ika Dewi Lestari juga meraih juara pertama dalam kategori usulan penelitian dengan judul “The Role of Microrna Panel as Predictive Biomarkers for EGFR Mutation in Nonsmall Cell Lung Cancer”.
Kongres Nasional XXI & PIT PDS PA ini berkontribusi signifikan dalam mendukung SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4: Pendidikan Berkualitas karena terkait pembaruan ilmu di bidang patologi anatomik. Selain itu juga selaras dengan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan melalui adanya potensi untuk kolaborasi antarprofesi. (Kontributor:Risa Dewi/Editor:Sitam).