Belajar di FKKMK UGM

Dokter adalah impian anak-anak kecil ketika ditanya cita-citanya jika sudah besar nanti. Sebanyak 54 siswa SD berkunjung ke Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM. Mereka berasal dari SD Muhammadiyah Sapen Yogyakarta dengan didampingi oleh para guru. Anak-anak ini belajar tentang reflek fisiologis, sistem respirasi, optik, tekanan darah, biologi manusia, dan kebugaran.

“Kegiatan semacam ini untuk mengenalkan fisiologi pada anak sejak dini, kami kaitkan dengan ilmu kedokteran dan sesuaikan dengan materi yang telah mereka dapatkan disekolah,” jelas dr. Sri Lestari Sulistyo Rini, M.Sc , Dosen Departemen Fisiologi FKKMK. Kegiatan yang sudah tiga kali diselenggarakan merupakan salah satu bentuk pengabdian masyarakat.

Siti Sulastri, koordinator program CI MIPA SD Muhammadiyah Sapen Yogyakarta menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk mendapatkan ilmu serta menambah wawasan. “Khususnya bagi anak-anak kelas 5 SD,” ujar Bu Lastri, sapaannya. “Banyak anak-anak kami ingin menjadi dokter, sehingga kami bawa kesini untuk menambah wawasan mereka,” tambahnya. (Dian/IRO)

Berita Terbaru