Yogyakarta – Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Fakultas Kedokteran UGM kembali menyelenggarakan acara ramah tamah dan perkenalan antara Dekanat, Kepala Bagian, Ketua dan Sekretaris Program Studi serta mahasiswa PPDS Periode Juli 2014 pada hari Selasa (1/7). Acara ini sudah menjadi agenda rutin PPDS FK UGM untuk setiap periode penerimaan mahasiswa baru, dua kali per tahun yaitu di bulan Januari dan Juli. Pengelola PPDS FK UGM berharap acara perkenalan ini mampu mengenalkan lebih dekat lagi Program Pendidikan Dokter Spesialis termasuk para pengelola PPDS dan pengurus fakultas. Selain laporan pengelola PPDS oleh Ketua TKP PPDS Prof. Dr Budi Mulyono, SpPK(K), dr Ibnu Purwanto, SpPD, K-HOM juga memberikan sambutan mewakili Dekan.
Untuk periode Juli 2014, total mahasiswa baru PPDS FK UGM sejumlah 119 dokter yang diterima di 18 program studi dari 20 prodi yang ditawarkan. Program studi yang paling banyak menerima residen adalah Ilmu Kesehatan Anak yaitu 19 residen, disusul berturut-turut program studi
– Obsgin (10 residen)
– Ilmu Penyakit Dalam (9 residen)
– Radiologi-Bedah-Neurologi-Ilmu Kesehatan Mata (8 residen)
– Anestesi dan Patolog Klinik (7 residen)
– Patologi Anatomi (6 residen)
– Orthopaedi-THT-Jiwa-Kardiologi (5 residen)
– Kulit dan Kelamin (4 residen)
– Urologi dan Bedah Saraf (2 residen)
– Bedah Anak (1 residen)