FK-KMK UGM Perkuat Tata Kelola Uji Klinik Vaksin melalui Kunjungan Keuangan PATH

FK-KMK UGM. Pusat Kajian Kesehatan Anak–Program Riset dan Operasional (PKKA-PRO), Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) menerima kunjungan keuangan dari PATH sebagai bagian dari rangkaian pengawasan administrasi Uji Klinik Vaksin Rotavac dan RV3-BB. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya memastikan pengelolaan dana penelitian berjalan sesuai standar akuntabilitas dan tata kelola yang baik. Kunjungan keuangan tersebut berlangsung pada Jumat, 14 November 2025, bertempat di Ruang Sekretariat Bersama PKKA-PRO UGM, dengan melibatkan tim peneliti, pengelola keuangan, serta perwakilan mitra pendanaan.

Agenda utama kunjungan mencakup peninjauan penggunaan anggaran, verifikasi kelengkapan dokumen keuangan, serta diskusi teknis untuk mengidentifikasi kendala administrasi selama pelaksanaan uji klinis. Seluruh proses dievaluasi dengan mengacu pada pedoman Good Clinical Practice (GCP) dan ketentuan pendanaan yang berlaku, guna menjamin transparansi, ketepatan pelaporan, serta kesesuaian antara perencanaan dan realisasi anggaran.

Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam menjaga mutu dan integritas penelitian klinis. Melalui evaluasi menyeluruh, PKKA-PRO FK-KMK UGM memperoleh gambaran komprehensif mengenai status pengelolaan dana, sekaligus masukan untuk memperkuat sistem akuntabilitas dan tata kelola keuangan uji klinis vaksin. Evaluasi ini juga mendukung efektivitas pelaporan serta keberlanjutan operasional penelitian yang tengah berjalan.

Tim UGM yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Dr. dr. Ida Safitri Laksanawati, Sp.A(K) selaku pembimbing sidang, dr. Titis Widowati, Sp.A(K) sebagai penyidik utama, serta para Co-Principal Investigator, termasuk dr. Ardhina Ramania, MPH dan Dr. dr. Agung Wiwiek Indrayani, M.Kes. Dari aspek keuangan hadir Dr. A.W. Erlin Mulyadi, MPA selaku Finance and Regulatory Manager PKKA-PRO, didampingi perwakilan FK-KMK UGM Andi Rakhman Yusuf, SE, Ak., M.Ec.Dev. dan Dian Ayu Wulandari, SE. PATH diwakili oleh Cynthia Roberts sebagai mitra pendanaan dan manajemen proyek.

Dalam diskusi, dibahas berbagai isu penting, mulai dari mekanisme pelaporan keuangan berbasis pengeluaran riil, kewenangan penyediaan nomor studi dan persetujuan pembayaran, hingga penggunaan amandemen pra-pendanaan apabila terjadi penyesuaian desain studi yang berlaku hingga Juni 2026. Tantangan teknis seperti konektivitas internet, sistem pemeliharaan, dan kelengkapan dokumentasi juga menjadi perhatian bersama untuk ditindaklanjuti.

Kegiatan tersebut berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs), yaitu SDG 3 Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui pengembangan vaksin yang berpotensi menurunkan angka kesakitan diare pada anak, SDG 4: Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan kapasitas peneliti dan tenaga pendukung riset klinis, SDG 9: Industri, Inovasi, dan Infrastruktur melalui penguatan sistem dan infrastruktur riset kesehatan yang modern dan berkelanjutan, serta SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan melalui kolaborasi antara FK-KMK UGM, PKKA-PRO, dan PATH dalam membangun tata kelola penelitian berstandar internasional. (Kontributor: Dhimas Sholikhul Huda).