FK-KMK UGM Terima Kunjungan Akademik Mahasiswa Kobe University untuk Kolaborasi Keperawatan Internasional

FK-KMK UGM. Program Magister Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Kesehatan, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) menyelenggarakan kegiatan penerimaan kunjungan mahasiswa Magister Keperawatan dari Kobe University, Jepang. Kegiatan ini berlangsung pada 25–28 November 2025 di Yogyakarta dan bertujuan untuk memberikan pemahaman langsung mengenai sistem layanan kesehatan di Indonesia sekaligus memperkuat kemitraan akademik internasional di bidang keperawatan. Agenda kegiatan disusun dalam format akademik dan praktikum lapangan untuk memastikan peserta memperoleh gambaran komprehensif terkait implementasi layanan kesehatan di berbagai tingkatan.

Selama kegiatan berlangsung, mahasiswa Kobe University mengikuti beberapa rangkaian aktivitas, termasuk kunjungan lapangan ke Puskesmas Sewon II Bantul untuk mempelajari praktik layanan kesehatan primer, program kesehatan masyarakat, serta tantangan yang dihadapi tenaga kesehatan di tingkat komunitas. Forum ini kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM yang memberikan pengalaman pembelajaran mengenai sistem layanan kesehatan tersier, alur pelayanan keperawatan, serta praktik kolaborasi interprofesional dalam pelayanan pasien.

Selain kunjungan lapangan, mahasiswa dari kedua institusi mengikuti Postgraduate Forum yang menjadi ruang strategis untuk mendiskusikan isu-isu kesehatan global, peran perawat dalam sistem kesehatan nasional, serta tantangan profesi keperawatan dalam peningkatan kesehatan masyarakat baik di Indonesia maupun Jepang. Suasana diskusi berjalan interaktif dan membuka pemahaman baru mengenai peran profesi keperawatan dalam konteks global. Program ini diperkuat dengan kegiatan social activity yang dirancang untuk mempererat jejaring akademik sekaligus memperkenalkan budaya Yogyakarta kepada peserta.

Kedua institusi menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini dan menyepakati keberlanjutannya dalam bentuk riset kolaboratif, peningkatan program pertukaran akademik, serta pengembangan agenda pendidikan interprofesional di masa mendatang.

Pada bagian akhir, kegiatan ini memberikan kontribusi langsung terhadap beberapa tujuan dalam Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui peningkatan pemahaman sistem kesehatan dan penguatan peran tenaga kesehatan; SDG 4: Pendidikan Berkualitas melalui pertukaran akademik lintas negara dan peningkatan kapasitas pembelajaran mahasiswa; serta SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan melalui penguatan jejaring internasional dan kerja sama berkelanjutan antara FK-KMK UGM dan Kobe University. (Kontributor: Uki Noviana, Yasmin Oktivia).