Sosialisasi Program Pendayagunaan Dokter Spesialis

FK-KMK UGM. Kementerian Kesehatan RI melakukan kegiatan sosialisasi program pendayagunaan dokter spesialis, Kamis (24/10) di ruang sidang utama Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM.

“Kegiatan ini digelar di FK-KMK UGM untuk mendapatkan pencerahan suatu kebijakan bentuk kerja baru dokter spesialis, yang harapannya mampu dirasakan manfaatnya bagi masyarakat luas. Bagi institusi pendidikan, kami tentu mendukung pencapaian pelayanan kesehatan yang merata dan lebih baik”, ujar Dekan FK-KMK UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., PhD., SpOG(K).

Kepala Subdit Perencanaan Kebutuhan SDM Kesehatan Badan PPSDM Kemenkes RI, dr. Indria Purnamasari, MARS, menyampaikan bahwa dari rasio dokter per 100.000 penduduk tahun 2019 terdapat disparitas yang cukup besar antar provinsi di Indonesia, di mana rasio dokter spesialis tertinggi berada di kota-kota besar seperti DKI Jakarta, DI Yogyakarta dan Bali.

“Dalam forum ini kami ingin melakukan penguatan dukungan Fakultas Kedokteran dan sosialiasi dalam rangka penyelenggaraan pendayagunaan dokter spesialis di Indonesia”,  ungkapnya.

Secara khusus, dr. Indria juga menyebutkan bahwa pertemuan ini juga menjadi  forum untuk: pertama, menyampaikan informasi mengenai peraturan presiden nomor 31 tahun 2019 tentang pendayagunaan dokter spesialis. Kedua, menyampaikan informasi mengenai mekanisme rekrutmen peserta PGDS melalui situs web PGDS.

Acara ini dihadiri oleh Kolegium Ilmu Kesehatan Anak, Dr. dr. Aryono Hendarto, SpA(K), Ketua TKP PPDS, Prof. dr. Budi Mulyono, SpP(K)., MM., beserta Ketua Program Studi Ilmu Kesehatan Anak, Penyakit Dalam, Bedah, Obstetri serta Ginekologi serta Anestesiologi dan Terapi Intensif FK-KMK UGM. (Wiwin/IRO)

 

 

Berita Terbaru