FK-KMK Menerima 15 Mahasiswa Beasiswa Internasional

FK-KMK UGM. Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM menerima 15 mahasiswa beasiswa internasional program WHO-Tropical Disease Research (WHO-TDR) angkatan ke-4.  Calon mahasiswa yang lolos program beasiswa tersebut berhasil menyisihkan 63 peserta pendaftar dalam proses seleksi.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, FK-KMK UGM, Prof. dr. Gandes Retno Rahayu, M.Med.Ed., PhD., dalam paparannya menyambut baik program beasiswa ini dan menyampaikan apresiasi kepada para peserta yang berhasil lolos.

“FK-KMK UGM memiliki beragam program studi termasuk program magister. Peserta harus aktif mengikuti kegiatan konferensi maupun seminar yang digelar. Harapannya, para peserta bisa lulus sebelum 2 tahun.,” tegasnya, Senin (2/9) di ruang rapat Senat gedung KPTU.

“Untuk periode ini, WHO-TDR diikuti peserta dari Bangladesh, India, Vietnam, Nepal, Timor Leste, Myanmar, maupun Indonesia,” papar Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengembangan FK-KMK UGM, dr. Yodi Mahendradhata, MSc., PhD., FRSPH.

Secara umum, peserta akan menjalani kegiatan perkuliahan di tahun pertama. Sedangkan pada tahun kedua, peserta fokus melakukan penelitian maupun penyusunan tesis dengan tema besar tropical disease control.

Sampai dengan angkatan ke-4 ini, program Pascasarjana FK-KMK UGM terhitung telah menerima 51 mahasiswa WHO-TDR. (Wiwin/IRO)

Berita Terbaru