Mahasiswa FK-KMK Sukses Merebut Gelar Mapres 3 UGM

FK-KMK UGM. Mahasiswa program studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FK-KMK), Annisa Fajriani berhasil meraih predikat Mapres 3 kategori Sarjana pada Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Universitas Gadjah Mada 2019 yang dilaksanakan pada Sabtu (9/3) – Minggu (10/3) lalu.

Annisa menuturkan ajang pemilihan mahasiswa berprestasi ini telah dimulai sejak akhir tahun lalu melalui seleksi di tingkat fakultas. Ia juga menyebutkan untuk bisa melaju ke tingkat universitas, masing-masing perwakilan fakultas diwajibkan untuk melengkapi berkas meliputi portofolio prestasi, karya tulis ilmiah dan esai dalam Bahasa Inggris.

“Untuk seleksi kemampuan Bahasa Inggris, peserta diminta menulis summary KTI dalam Bahasa Inggris. Nah, saat Supercamp kemarin ada impromtu speech dengan 30 topik yang dipilih secara acak,” papar Annisa, Senin (11/3).

Saat ditemui di FK-KMK UGM, mahasiswa semester enam ini juga menceritakaan lika-liku saat dirinya memutuskan untuk mengikuti Pilmapres. Menurutnya ajang tersebut menuntut dirinya untuk bisa membagi waktu secara efektif. “Cukup berisiko saat saya memutuskan ikut Pilmapres ini, sebab di bulan ini saya juga akan mengikuti SIMPIC di Bangkok. Mohon doanya,” katanya dengan antusias.

Di kesempatan tersebut, Annisa Fajriani yang mengangkat karya tulis ilmiah dengan judul “Potensi Pemanfaatan Jahe untuk Mencegah Hepatotoksisitas akibat Pengobatan Tuberkulosis Lini Pertama”, pada akhirnya juga dinobatkan sebagai best presenter kelas KTI – 2.

Ia berharap prestasi yang diperolehnya di ajang Pilmapres ini bukanlah sebuah akhir, melainkan membuka peluang bagi dirinya untuk dapat mengimplementasikan ilmunya kepada masyarakat luas. “Saya berharap setelah ini saya bisa memberi manfaat ke lebih banyak orang,” pungkas Annisa. (Alfi/Reporter; Foto: dok. pribadi)

Berita Terbaru