FK-UGM. Asesor LAMPTKes menyambangi Program Pendidikan Spesialis Psikiatri FK UGM pada 3 – 5 Oktober 2017. Prof. Dr. dr. Aris Sudiyanto, Sp.KJ(K) dan dr. Agustina Konginan, Sp.KJ(K) menjadi tim asesor pada program studi yang diketuai oleh Dr. dr. Budi Pratiti, Sp.KJ. Kegiatan asesor visitasi dilakukan pada dua lokasi, yakni di RSJ Magelang dan RSUP DR. Sardjito.
Tim asesor mengawali visitasi di RSJ Magelang yang merupakan rumah sakit kemitraan FK UGM pada Selasa (4/10) untuk melihat secara langsung aktifitas para residen spesialis psikiatri. Visitasi hari kedua dan ketiga dilakukan di ruang Bangsal Irna IV RSUP DR. Sardjito. Tim asesor tidak hanya melakukan wawancara asesor, melainkan juga meninjau fasilitas perpustakaan, bangsal dan poli. Asesor melakukan wawancara tertutup kepada alumni, pengguna lulusan, dan stakeholder. Dosen, peserta didik dan tenaga kependidikan pun tak luput dari giliran untuk diwawancara secara langsung oleh para asesor yang berasal dari Universitas Negeri Sebelas Maret dan Universitas Airlangga tersebut.
Prodi Psikiatri telah berdiri pada tahun 1977, yang telah terakreditasi A hingga masa berlaku tahun 2017. Proses belajar mengajar didukung dengan kompetensi para pengajar yang terdiri dari 2 guru besar, 8 spesialis konsultan, 17 dokter spesialis, 8 lulusan S3 dan 4 tenaga pendidikan. Strategi pencapaian visi misi dilakukan dengan peningkatan sumber daya manusia, peningkatan kualitas berlangsungnya proses pendidikan program studi, menciptakan suasana akademik yang optimal untuk mendukung proses pembelajaran, peningkatan kualitas dan kuantitas penelitian dan publikasi, serta peningkatan kontribusi kegiatan pengabdian masyarakat. “Semoga fase pengembangan yang sedang kami jalani saat ini tetap dapat mengantarkan departemen psikiatri mengakar kuat menjulang tinggi dengan akreditasi A layaknya slogan Universitas Gadjah Mada,” ucap dr. Titi selaku kaprodi mengakhiri paparannya di depan tim asesor. (Fitria/Reporter)