Site icon FK-KMK UGM

Pengukuhan Guru Besar FK UGM

“Pengaruh Perkembangan Teknologi Kontrasepsi Pada Transisi Demografi Kedua dan Implikasinya Bagi Dokter Kesehatan Masyarakat Ke Depan”, merupakan judul Pidato Pengukuhan Jabatan Guru Besar Prof. dr. Siswanto Agus Wilopo, SU., M.Sc., Sc.D pada selasa, 16 April 2013 di Balai Senat UGM. Prof. Siswanto merupakan Dosen S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat di Fakultas Kedokteran UGM.  Selain itu, beliau menjabat sebagai Kepala Bagian dan Ketua Prodi.

Dalam pidato pengukuhannya dijelaskan bahwa konsekuensi transisi demografi memberikan inmplikasi ganda bagi dokter kesehatan masyarakat. Pertama, dokter kesehatan masyarakat harus menangani perubahan struktur penduduk yang semakin menua di Indonesia. Kedua, mereka harus menghadapi revolusi seksual dan reproduksi yang terjadi pada remaja dan usia dewasa yang sangat besar jumlahnya.

Disampaikan pula dalam pidatonya, dokter kesehatan masyarakat harus memahami benar tidak hanya aspek medis perkembangan kontrasepsi, keshatan seksual dan kesehatan reproduksi, akan tetapi juga memahami dampak politik dan kebijakan kesehatan masyarakat terhadap konsekuensi transisi demografi kedua. (Dian/Humas)

Pidato Pengukuhan Jabatan Guru Besar Prof. dr. Siswanto Agus Wilopo, SU., M.Sc., Sc.D

Exit mobile version