Site icon FK-KMK UGM

FK-KMK UGM Terima Kunjungan Universitas Negeri Gorontalo

FK-KMK UGM. Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) menerima kunjungan dari Universitas Negeri Gorontalo pada Kamis (17/04) di Ruang Kuliah 7.12 Gedung Pascasarjana Tahir Foundation. Kunjungan ini bagian dari proses pembelajaran bagi mahasiswa.

Ketua Program Magister Kesehatan Masyarakat, Dr. dr. Mubasysyir Hasanbasri, MA dalam sambutannya menyampaikan bahwa Magister Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM senang dengan adanya kunjungan ini. Sehingga nantinya dapat berdiskusi terkait kolaborasi yang bisa berkelanjutan di masa depan.

“Kami sangat senang menjalin kerja sama di bidang pembimbingan, pengajaran, mahasiswa magang, ataupun apapun. Ini seperti yang kami lakukan dengan di salah satu universitas di Thailand, ketika ada peluang dalam beberapa waktu untuk magang, akhirnya terealisasikan. Sehingga mahasiswa mendapatkan pengalaman yang berharga,” terang Dr. Mubasysyir.

Dr. Mubasysyir juga menginformasikan bahwa Magister Kesehatan Masyarakat FK-KMK UGM mempunyai agenda rutin tahunan Public Health Symposium yang nantinya diselenggarakan pada tanggal 14-15 Mei 2025. “Siapa tahu ada mahasiswa dari Program Pascasarjana Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo yang ingin kirim abstrak dan presentasi, kami tentu terbuka untuk memfasilitasi.”

Perwakilan dari Program Pascasarjana Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo, Prof. Dr. Ir. Hasim, M.Si (Wakil Direktur Pascasarjana 1 Universitas Negeri Gorontalo) menyampaikan bahwa kunjungan ke FK-KMK UGM, khususnya ke Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat merupakan bagian dari program dari prodi Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo dalam menciptakan akselerasi akademik.

Pada kunjungan ini, Program Pascasarjana Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo bersama dengan mahasiswa, sehingga tidak hanya diskusi terkait potensi kolaborasi, namun juga dengan kegiatan akademik pembelajaran. Mahasiswa tersebut melakukan presentasi tiap kelompok terkait peminatannya. Kegiatan kunjungan Program Pascasarjana Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo ke FK-KMK UGM ini selaras dengan SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4: Pendidikan Berkualitas, serta SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan. (Humas/Sitam).

Exit mobile version