Fakultas Kedokteran UGM meresmikan pendirian Laboratorium Riset Terpadu yang bertujuan untuk menyediakan fasilitas riset yang berstandar internasional dengan sistem yang terintegrasi. Dian Caturini Sulistyoningrum, BSc., MSc. menyampaikan bahwa dengan adanya Laboratorium Riset Terpadu diharapkan mampu meningkatkan mutu riset di lingkungan Fakultas Kedokteran UGM, mendorong kolaborasi multidisiplin dan interaksi antara peneliti, mengembangkan dan meningkatkan mutu pemeriksaan yang digunakan dalam manajemen pasien, serta meningkatkan kerja sama riset dengan peneliti di tingkat nasional, internasional maupun industri.